Tips Memilih Sekolah untuk Anak
Tahun Ajaran Baru tinggal beberapa bulan lagi. Saat-saat ini anak-anak yang duduk di bangku kelas VI SD, kelas IX SMP dan XII SMA disibukkan dengan persiapan-persiapan menghadapi ujian.
Baik ujian sekolah dan puncaknya Ujian Nasional. 





Dan setelah anak-anak melewati kelulusan sekolah, mereka akan disibukkan dengan mencari sekolah yang baru. Bagi orang tua proses mencari sekolah juga bukan merupakan perkara yang mudah. Ada sekolah yang mensyaratkan dengan Nilai UN, ada yang mensyaratkan dengan test baik tertulis, praktek maupun test IQ.
Selain itu banyak orang tua berharap anaknya masuk di sekolah favorit, karena sekolah favorit dianggap bisa mencetak lulusan terbaik.

Ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan di dalam mencari sekolah :

Kurikulum Sekolah
Kurikulum yang jelas di suatu sekolah sangat berpengaruh untuk siswanya. Apakah pelajarannya sudah mencakup semuanya dan bagaimana proses belajar mengajar di sekolah tersebut.

Biaya Sekolah
Sekolah Negeri untuk saat ini tidak menarik uang bagi siswanya. Tapi ada juga  biaya yang dikeluarkan untuk anak, terlebih lagi sekolah yang dianggap favorit, misalnya untuk membeli LKS, untuk alat tulis, seragam, fotocopy soal-soal, membeli alat-alat praktek, tambahan les pelajaran dan lain-lain. Terlebih lagi sekolah swasta, untuk SPP nya siswa harus membayar, belum keperluan sekolah yang lain. Tetapi perlu untuk dicermati, jangan asal mendapatkan sekolah yang murah tetapi kualitas dipertanyakan.

Sekolah Favorit
Di sekolah favorit biasanya di sekolah tersebut gudangnya anak-anak yang cerdas dan pintar. Jika putra-putri bapak ibu  kepandaiannya di bawah mereka, persaingan-persaingan yang ketat hanya akan membuat anak frustasi. Sekolah favorit juga identik dengan reputasi sekolah, bagaimana pelajarannya, para pengajarnya dan kualitas siswa-siswanya

Lingkungan sekolah
Lingkungan sekolah bisa dari dalam sekolah itu sendiri dan lingkungan luar sekolah. Apakah lingkungan di dalam sekolah itu bersih, nyaman dan bagaimana perilaku siswa-siswanya. Apakah siswa-siswanya terkenal nakal-nakal atau berprestasi dan tidak suka berbuat onar. Sedangkan lingkungan di luar sekolah apakah baik atau tidak. Jangan-jangan salah memilih sekolah bisa membuat anak-anak terpengaruh pergaulannya.

Lokasi Sekolah
Mencari sekolah untuk si buah hati perlu juga melihat lokasi sekolah. Memilih sekolah yang dekat dan strategis akan menghemat waktu dan tidak merepotkan. Jika jauh perlu dipikirkan persiapan waktu, siapa yang antar jemput dan faktor kelelahan.

Fasilitas Sekolah
Banyak sekolah-sekolah yang menawarkan fasilitas terbaik. Laborat, ruang komputer, internet, kantin sekolah, kamar mandi yang bersih dan lain-lain.

dari berbagai sumber



0 komentar:

Posting Komentar

 
Top