Tips agar wajah tampil lebih putih dan cerah secara alami
Hampir semua wanita menginginkan kulitnya terutama kulit wajah kelihatan putih dan cerah. Banyak produk yang menawarkan agar kulit wajah bisa menjadi putih dan cerah, tapi sayangnya banyak produk yang tidak aman bagi kulit. 



Untuk merawat kulit secara alami, tak perlu biaya mahal. Anda bisa mencoba tips di bawah ini dan aman dari efek samping :

Perbanyak minum air putih, minimal 8 gelas sehari. Banyak minum air putih membuat kulit wajah tetap terlihat cerah dan kelihatan segar.

Perbanyak mengkonsumsi sayur dan buah-buahan segar yang kaya nutrisi. Ini akan membuat kulit selalu tampak cerah. Hindari makanan yang mengandung lemak karena mengganggu kesehatan kulit.

Pakai pelembab wajah setiap beraktifitas di luar. Pilih pelembab yang sesuai dengan jenis kulit. Agar kulit wajah tetap terjaga dan terbebas dari sinar ultra violet ( UV ). Dan lindungi kulit dari sinar matahari langsung. Memakai payung, penutup muka, memakai baju lengan panjang.

Biasakan membersihkan wajah dengan pembersih dan penyegar sehabis beraktifitas di luar, terutama sebelum tidur. Pilihlah pembersih dan penyegar yang sesuai dengan jenis kulit wajah

Cobalah masker dengan bahan-bahan alami :
- Pepaya - Caranya ambil pepaya yang sudah matang beberapa sendok, lalu lumatkan, campur deng sedikit madu. Oleskan di wajah, tunggu sekitar 15 menit. Lalu bilas dengan air. Pepaya mengandung     vitamin A,C dan betakaroten tinggi dapat meregenerasi sel kulit mati, kulit menjadi putih, sehat dan bersih.  Lakukan seminggu sekali.
- Beras - Caranya ambil dua sendok beras rendam semalaman. Lalu tiriskan hingga kering. Setelah itu dibuat tepung. Ambil tepung beras campur madu, pakai sebagai masker. Tunggu kira-kira 15 menit. Lalu bilas     dengan air bersih. Lakukan seminggu sekali, secara perlahan kulit wajah akan terlihat cerah dan bersih,   karena beras dipercaya sebagai bahan untuk memutihkan kulit dan kandungan vitamin E mampu mencegah   kulit dari sengatan sinar matahari dan anti penuaan.

Semoga bermanfaat

dari berbagai sumber

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top