http://tas-cantiq.blogspot.com/Bisnis Online kian banyak diminati.
Semakin berkembangnya era tekhnologi, khususnya dunia internet membuka peluang untuk melalukan bisnis via online. Tak pandang laki-laki maupun perempuan. Remaja atau orang tua. Bunda yang bekerja atau yang di rumah semakin banyak yang tertarik dengan bisnis online.
Keuntungan dari bisnis onlineadalah :
Tak perlu modal, tak perlu sewa tempat, ruko atau toko.
Tak kemana-mana, bisa dikerjakan di mana saja dan kapan saja.
Untuk produk yang dijual, bisa menjual dari kolega / ambil di penyedia barang.
Ini tidak memerlukan modal, jika ada yang berminat produk yang bunda pajang, maka cukup pesan ke kolega dan beri alamat si pemesan, tapi tentunya si pemesan sudah bayar / transfer harga yang disepakati.
Tapi jika bunda mau menjual barang yang ready stock, tentunya butuh modal karena harus mempunyai stock barang-barang tersebut.

Yang perlu diperhatikan jika mulai bisnis online :

1. Bunda bisa manfaatkan gadget, internet. Ada BB, WA, facebook, twiter, blog atau website, youtube. Semakin sering dan rutin upload produk semakin banyak yang tertarik melirik bisnis online bunda. Dan jangan lupa tambah teman sebanyak-banyaknya, teman facebook, twiter, BB, WA.dll.

2. Upload produk yang akan dijual dengan gambar yang jelas dan penjelasan produk. Sertakan cara pembayaran dan kontak person yang bisa dihubungi.

3. Untuk mendapatkan barang, si pembeli harus membayar / transfer sejumlah uang. Selain bukti transfer dari pembeli, hendaknya di cek dahulu apakah pembeli sudah mentransfer uang tersebut. Alangkah baiknya jika bunda bisa mengecek transferan dari rumah yaitu memanfaatkan m-banking atau fasilitas pelayanan perbankan lewat internet. Setelah bunda yakin kalau si pembeli sudah mentransfer, bunda baru menghubungi dan membayar / mentransfer ke kolega tempat bunda ambil barang / produk yang dipesan si pembeli bunda. Dan minta pada kolega bunda agar segera mengirim pesanan produk si pembeli dan beri nama, alamat, no hp si pembeli.

4. Pastikan pengiriman barang memakai jasa paket yang aman dan terpercaya. Jangan lupa kirimkan bukti pengiriman ke si pembeli, jika yang mengirim barang / produk adalah kolega bunda jangan lupa minta bukti pengiriman agar bunda juga bisa mengirimkan bukti pengiriman ke si pembeli. Setelah beberapi hari, kira-kira 4 hari  tanyakan apakah barang apakah sudah sampai ke tangan pembeli.

Bisnis Online modal yang terpenting adalah kepercayaan. Untuk itu jangan permainkan kepercayaan pelanggan. Dari foto produk yang diupload jangan berbeda dengan aslinya dan pastikan kondisi produk tersebut tidak cacat. Segera kirimkan produk yang dipesan si pembeli dan kirimkan bukti pengirimannya. Setelah beberapa hari, tanyakan apakah barang sudah di tangan.

Okey, selamat memulai bisnis onlinenya.

dari berbagai sumber.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top